Read More......
Name:
Location: tugu, jakarta utara, Indonesia

empty

Friday, 21 October 2011

Menjadikan Windows XP sebagai Bridge

Tulisan ini saya buat karena kejadian yang tidak disengaja. Ceritanya begini ( kejadiannya hari Minggu 28 Maret 2010) Koneksi internet diruang si bos sudah seminggu lagi bermasalah ( pake Vsat ). Setiap hari beliau harus membawa laptopnya ke ruangan kerja saya agar dapat meng-akses internet (pake speedy). Caranya kabel UTP yang tersambung di PC dicabutnya, lantas dipasang di laptopnya dia. Padahal saya juga menginginkan sambil bekerja bisa tetap berselacar di dunia maya.

Akhirnya saya berpikir untuk membuat jaringan sederhana dengan menjadikan PC ini dapat berfungsi sebagai bridge agar kami dapat meng-akses internet secara bersamaan.

Berikut tutorialnya
Ilustrasi PC 1
- Terpasang 2 Lan Card dengan OS Windows XP
- Bisa meng-akses internet (Speedy) karena tersambung dalam jaringan
- IP Adress : 192.168.1.5
Netmask : 255.255.255.0
Gateway : 192.168.1.1
DNS Resolv : 192.168.1.1

Ilustrasi Laptop si Bos
- Memiliki 1 Lan Card dengan OS Windows Vista
- tidak bisa meng-akses internet karena jaringan internetnya ( pake VSat ) lagi bermasalah

- IP Adress : 10.52.1.4
- Netmask : 255.255.255.0
- Gateway : 10.52.1.1
- DNS Resolv : 202.139.10.1
- : 202.139.10.2

Dengan bridge Laptop si Bos dapat meng-akses internet, tanpa harus mencabut dan memindahkan kabel dari PC 1 . Caranya adalah :



Skema Bridge sederhana

* Pasang kabel UTP yang tersambung dengan internet ke Ethernet 1 di PC 1

* Buat kabel Cross dan pasang di Ethernet 2, konektornya yang satudipasang di ethernet laptop

* Dari PC 1 buka My Network Place di Desktop >>klik View Network Connection, akan muncul interface jaringan yang terpasang.

* Sebelum membuat bridge pastikan kedua ethernet tadi tidak diberikan IP Adress ( biarkan kosong )

* Klik kanan masing-masing ethernet >> properties >> Advance , matikan opsi allow other network user to connect bla,bla,bla pada internet connection sharring

* Blok dua ethernet card yang aktif tadi

* Klik kanan >> pilih Bridge Connections



Menggabungkan 2 Ethernet

* Tunggu beberapa saat akan muncul ” Virtual ethernet card” ( hasil dari penggabungan dua ethernet )

icon bridge telah muncul

* Setelah icon Bridge Device akan muncul >> Klik kanan >> pilih Properties

* Setting IP Adressnya sesuai koneksi Speedy



Setting IP pada Bridge

* Begitupun dengan Laptop si Bos di isi dengan IP Adress yang sama cuma dibedakan pada ekornya agar tidak terjadi Konflik dalam pengalamatan.

Coba Ping dari PC1 ke Laptop, apabila di reply berarti dua komputer sudah saling tersambung.
Cek koneksi internet dari laptop mestinya tampilanya akan seperti ini



dari laptop (vista ) koneksi internet sharring center berhasil

Buka browser di masing-masing komputer, kini keduanya sudah dapat meng-akses internet.
Catatan

* Untuk menghindari kompleksitas tulisan, saya tidak lagi menjelaskan secara terperinci mengenai cara setting IP Adress baik di Windows XP atau Windows Vista serta bagaimana membuat (meng-krimping) kabel cross.

Sekian dan semoga bermanfaat.

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home